Dilihat : 144 x

Jangan Disepelekan, Tumor Payudara dapat Menyerang Wanita Usia Muda

Penulis :

Jangan Disepelekan, Tumor Payudara dapat Menyerang Wanita Usia Muda

BANDUNG, CMIHOSPITAL.COM – Tahun 2017 menjadi salah satu tahun yang tidak akan terlupakan oleh Jovani. Di saat umurnya masih sangat muda, 20 tahun, Jovani harus merasakan kekhawatiran yang mendalam akan dirinya karena menemukan adanya benjolan di payudara sebelah kanannya. Payudaranya pun terasa lebih keras dari biasanya, sangat tidak nyaman dan tidak biasa. Namun, Jovani terus mencoba untuk berpikir positif bahwa benjolan tersebut bukanlah sebuah masalah, “mungkin karena sedang memasuki periode pramenstruasi” pikirnya saat itu.

Jangan Disepelekan, Tumor Payudara dapat Menyerang Wanita Usia Muda

3 (tiga) bulan pun terlewati, Jovani semakin menyadari benjolan di payudaranya terus semakin membesar. Tetapi Ia terus memaksakan dirinya untuk berpikir positif kalau benjolan tersebut nantinya akan hilang dengan sendirinya. Sayangnya, sampai sekitar 6 (enam) bulan kemudian, benjolan pada payudara Jovani tetap semakin membesar dan bahkan menjadi memanjang ke arah dalam. Jovani akhirnya menerima bahwa benjolan pada payudaranya itu bukanlah benjolan biasa dan Ia memerlukan bantuan dokter secepatnya.

Lanjut kisah ke bagian 2

Share on: