Dilihat : 100 x

Batu Ginjal Akibat Remehkan Minum Air Putih Cukup

Penulis :

Batu Ginjal Akibat Remehkan Minum Air Putih Cukup

BANDUNG, CMIHOSPITAL.COM – Berawal dari lokasi tempat kuliah yang jauh dari rumah, pada tahun 2015 Mia memutuskan untuk merantau dan hidup mandiri indekos di dekat tempat Ia menempuh pendidikan tinggi. Menjalani kehidupan yang jauh dari orang tua untuk pertama kalinya mengharuskan Mia menyesuaikan diri dari berbagai keadaan yang jauh berbeda dibandingkan jika Ia tinggal di rumah. Banyak hal yang tidak biasa Mia lakukan sendiri pun kini menjadi tanggungjawabnya, tinggal sendiri dengan kesibukan sebagai mahasiswa membuat pola makan Mia tidak teratur, terutama dalam minum air putih, Mia seringkali menahan rasa hausnya karena sedang sibuk melakukan kegiatan.

Batu Ginjal Akibat Remehkan Minum Air Putih Cukup

Hingga di tahun pertama Mia merantau, Ia merasakan sakit pinggang di bagian belakang sebelah kanan yang disertai dengan rasa mual dan muntah. Awalnya Mia menganggap gejala ini sebagai penyakit biasa akibat dirinya yang kurang beristirahat, akan tetapi selama 3 (tiga) hari Ia beristirahat gejala tersebut tak kunjung menghilang dan bahkan tidak menjadi lebih baik. Mia tidak tahu penyakit apa yang menimpanya dan penanganan apa yang tepat untuk keluhan yang Ia rasakan. Ditemani seorang teman, Mia memutuskan datang ke rumah sakit untuk mendapat pemeriksaan dan penanganan dari dokter, akan tetapi sesampainya di sana ternyata Mia langsung harus dilarikan ke UGD karena kondisinya yang parah. Di rumah sakit Mia melakukan serangkaian pemeriksaan, baik fisik maupun laboratorium, hingga dari hasil pemeriksaan tersebut dokter mendiagnosisnya mengalami Batu Ginjal dan harus dirawat inap selama satu minggu.

Kisah berlanjut ke Bagian 2

Share on: